Membuat logo kontak dengan Inkscape



Kali ini kita akan mencoba membuat sebuah logo yang biasanya kita lihat pada aplikasi kontak atau semacamnya. Pertama buka inkscape dan buat empat buah lingkaran kemudian posisikan seperti pada gambar dibawah ini.




Kemudian seleksi dua objek lingkaran berwarna hitam, jadikan satu dengan cara path>union. Seleksi objek yang kini menjadi satu dan objek berwarna oranye muda, kemudian klik path>division.




Sekarang objek akan terbelah menjadi dua, dengan objek bagian atas mengikuti bentuk dua lingkaran yang tadi kita jadikan satu. Beri warna objek bagian atas dengan warna hitam. Hasilnya akan tampak seperti gambar diatas.

Sekarang logo kita sudah sedikit terlihat hasilnya.  Ada sebuah kepala dengan sedikit rambut bagian depan dan bagian badan. Selanjutnya kita akan buat rambut bagian belakang. Untuk memudahkan, aktifkan Snap smooth nodes, incl. Quadrant points of ellipses.





Selanjutnya, tarik dua buah Guides (garis pandu) dan tempelkan dibagian samping objek kepala. 


Selanjutnya, buat sebuah persegi empat menggunakan bezier mengikuti garis pandu yang kita buat. Usahakan agar hasilnya seperti ini.


Kemudian klik edit path by nodes, atau dengan shortcut F2, edit objek yang tadi kita buat dengan bezier. Klik dua path bagian bawah kemudian klik Make selected nodes auto-smooth.



Hasilnya akan tampak seperti ini.



Kemudian beri warna hitam, dan jadikan objek agar berada dipaling bawah. Lalu hapus Guides-nya.



Selanjutnya kita akan memotong bagian badan. Buat objek persegi yang menutupi sebagian objek badan. Kemudian seleksi keduanya, klik path>division. Hapus bagian bawah yang tidak akan digunakan.


Comments